Senin, 05 November 2012

Hubungan Antara Invidu dan Masyarakat



Manusia adalah mahluk sosial yang tidak bisa hidup sendiri. Sebab manusia tidak bisa melakukan semua pekerjaan itu sendiri saja. Kita membutuhkan bantuan orang lain untuk membantu pekerjaan yang tidak mugkin dilakukan sendiri. Kita butuh interaksi dengan orang lain karena sebagai makhluk sosial seorang individu tidak dapat berdiri sendiri, saling membutuhkan antara yang satu dengan yang lainnya, dan saling mengadakan hubungan sosial di tengah–tengah masyarakat. 

Masyarakat adalah sekumpulan manusia yang memiliki perbedaan satu sama lain , saling berinteraksi dan terjadinya saling terkaitan untuk mencapai tujuan yang sama. Sekumpulan yang berbeda karakter dipersatukan sehingga tumbuh suatu rasa saling menghargai, menghormati, menjaga. Masyarakat adalah tempat kita bisa melihat dengan jelas proyeksi individu sebagai bagian keluarga, keluarga sebagai tempat terprosesnya, dan masyarakat adalah tempat kita melihat hasil dari proyeksi tersebut.

Bergabung nya banyak budaya yang terjadi saat berinterksi. mengambarkan sikap individu bertinteraksi dengan sesamanya. disaat beriteraksi dengan sesama individu akan terlihat sikap bagaimana dia sebagai makhuk individual saja atau makhluk sosial
Individu yang berwatak baik, akan membentuk masyarakat yang rukun dan damai. Sebaliknya kelompok yang tertata rapi, akan melahirkan individu-individu yang tertib dan berdisiplin baik.

     Jadi interaksi antara individu dengan masyarakat sangat lah penting. Dari interaksi keluarga ke masyarakat membentuk perilaku dan watak seseorang saat sudah berada dalam forum keluaraga yang kecil ke forum yang besar. Pola pikir seseorang akan cendrung berubah saat mereka berinteraksi dengan masyarakat luas.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar